BujangAdau - Sepeda motor dewasa ini menjadi sebuah kebutuhan bagi
setiap orang di Indonesia, khususnya Kalimantan Barat. Salah satu produsen
sepeda motor yang sangat diminati
adalah Astra Motor. Hal ini dibuktikan dengan saat ini Honda telah menguasai
pangsa pasar sebesar 64.2% dari seluruh
kebutuhan pasar di Kalimantan Barat.
Seiring
dengan perkembangan zaman yang semakin maju dan berkembang, hidup selalu
dituntut untuk selalu gesit dalam melakukan kegiatan apapun. Termasuk dalam hal
melakukan aktifitas dengan mobilitas yang cukup tinggi. Hal tersebut yang
membuat Honda menjadi jawaban atas segala permasalahan yang ada dibuktikan oleh
laku kerasnya produk Honda di Indonesia khususnya Kalimantan Barat.
Sebagai
perusahaan kendaraan bermotor, Honda tidak henti-hentinya dalam berinovasi
memberikan pelayanan terbaik bagi para pengguna setianya. Misalnya melalui
produk-produk terbaiknya yang membuat Honda semakin dicintai oleh para pengguna
setianya. Hal ini pula yang membuat kuantitas pengguna kendaraan merk Honda
selalu meningkat setiap tahunnya.
Tingginya minat konsumen terhadap produk-produk
keluaran Honda juga terus membuat Honda terus berinovasi meluncurkan
produk-produk terkini yang lebih sporty, elegan dan juga gesit tentunya.
Perihal
memilih kendaraan bermotor, memang tidak salah kalau kita memilih produk dari
Honda. Mulai dari yang bentuknya skuter matic hingga motor trail semua
tersedia. Jika kamu ingin bersantai ria dan tampak elegan disegala suasana,
kamu bisa menggunakan Vario All Varian misalnya, atau bagi kamu yang berjiwa
petualang bisa juga menggunakan varian trail dari Honda yang dijamin akan bikin
kamu terlihat lebih performanya.
Sekarang,
yuk saatnya berangkat ke dealer terdekat dan bawa pulang produk-produk terbaik
dari Honda. Untuk kamu yang berada di Kalimantan Barat, dealer Honda juga
sangat mudah ditemukan dari 14 kabupaten/kota yang ada. Jadi, jangan salah
dealer karena yang terbaik hanya produk Honda.
Nah,
bagi kamu yang membeli sepeda motor Honda, kamu tidak akan pulang hanya dengan
membawa kendaraan saja tentunya karena Honda menyediakan fasilitas-fasilitas
lain yang dapat kamu bawa pulang sepaket dengan sepeda motor baru mu itu. Apa
saja fasilitas tersebut, antara lain sebagai berikut:
1. Helm SNI
Setiap
membeli sepeda motor Honda, maka secara otomatis biasanya kamu juga akan
mendapatkan sebuah helm Standar Nasional Indonesia (SNI). Helm yang kita
dapatkan juga biasanya tergantung dengan jenis motor yang kita beli tentunya.
Helm sendiri sangat diperlukan saat berkendara karena dapat menghindarkan
kepala pada benturan keras apabila mengalami kecelakaan. Jangan lupa gunakan
helm SNI tentunya.
2. Toolkits
Toolkits
adalah alat-alat atau perlengkapan pada sebuah sepeda motor. Bentuk toolkits sendiri
dibagi menjadi dua yaitu untuk sepeda motor matic dan juga sport. Untuk matic
biasanya toolkits yang diberikan atau didapatkan yaitu obeng dan juga kunci
busi. Sedangkan untuk motor sport sendiri biasanya adalah obeng, kunci busi,
kunci 12 dan 14 dan juga kunci shock.
3. Jaket
Terkadang
ada dealer yang memberikan jaket bertuliskan nama dealer dan nomor telepon.
Namun, ada juga yang tidak.
4. Buku Pedoman
Selanjutnya,
jika kita membeli sepeda motor Honda biasanya kita juga akan memperoleh
berbagai macam buku pedoman. Misalnya, buku pedoman pemilik, buku service dan
juga garansi. Sebaiknya dibaca dan disimpan dengan baik untuk menambah
pengetahuan kita dalam merawat sepeda motor yang kita miliki.
5. Bonus Servis
Biasanya,
jika kita membeli sepeda motor Honda kita juga akan mendapatkan jatah servis
kendaraan. Servis sendiri juga tentunya dilakukan di bengkel resmi Honda yaitu
AHASS.
Banyak
bukan keuntungan yang dapat kita peroleh jika membeli sepeda motor Honda? Jadi
tunggu apalagi, segera ke dealer Honda terdekat dan bawa pulang sepeda motor
kesukaan kamu.
Tidak ada komentar